Aksi Amal Pemudi Pramuka Gotong Barang Di Pelabuhan Merak
OKEZONE.COM – Rabu 21 Juni 2017 malam, Pelabuhan Merak, Banten, tengah dipadati pemudik yang hendak menyeberang ke Pelabuhan Bakauheni, Lampung. Hingga tengah malam, gelombang perantau dari Pulau Jawa terus berdatangan ke pelabuhan untuk berlebaran di kampung halaman.
Namun, di balik riuh pemudik, terdapat pemuda-pemudi yang tergabung dalam Pramuka Saka Bhayangkara Polsek Pulo Merak. Mereka berkumpul di jalur pejalan kaki, lengkap dengan seragam berwarna coklat, khas Pramuka.
Namun, mereka bukan hendak mudik atau sekadar bermain-main di Pelabuhan Merak.
“Ini kami aksi sosial,” ujar salah satu anggota Pramuka bernama Lya Islamiah (20) saat ditemui Okezone, Kamis (22/6/2017), dini hari.
Lya lalu menuturkan aksi yang ia lakukan bersama teman-temannya. Sembari berbaris di tangga jalur pejalan kaki Pelabuhan Merak, mereka mencari pemudik yang kesulitan melewati tangga menuju kapal itu lantaran banyaknya barang bawaan.
Sesekali, ketika mengangkat koper cukup berat, Lya dan kawan-kawan menghentikan langkah kakinya untuk beristirahat sejenak. Setelah dirasa kembali kuat, perempuan berkerudung itu kembali melanjutkan jejaknya sampai keatas anak tangga.
“Setiap tahun karena sudah menjadi program kerja tahunan kami,” sambungnya.
Gadis yang bercita-cita menjadi Polisi Wanita (Polwan) itu mengaku aksi sosialnya panggilan hati. Ia berharap, para pemudik bisa terbantu dan merasa nyaman dalam perjalanan menuju kampung halamannya masing-masing.
“Sosial yah, kami tidak meminta imbalan apa pun. Untungnya, orangtua tak melarang. Justru menganjurkan karena membantu sesama, yah,” terangnya bangga.
Sementara itu, anggota pramuka lainnya bernama Alda (17), merasa senang bisa membantu pemudik. Terlebih di bulan suci Ramadan dan jelang hari nan fitri, ia mengaku aksi sosialnya itu sebagai ladang amal terhadap sesama.
“Alasannya, seneng, seru, banyak pengalaman, nambah pahala di bulan Ramadan,” kata Alda sembari menebarkan senyum manisnya.
Total, sekira 47 anggota Pramuka yang terbagi dalam dua shift yang melakukan aksi sosial di Pelabuhan Merak. Mereka bertugas di empat sektor yang ada di sekitar Pelabuhan Merak.
Dalam sehari, aksi sosialnya itu, dimulai shift pertama pada pukul 15.00 – 20.00 WIB. Sedangkan, kedua pukul 20.00 – 05.00 WIB. :: okezone.com/PuteranegaraBatubara/22jun2017